Monday, July 22, 2019

Mengimani Kitab suci Alqur'an

        Iman kepada kitab Allah Swt.
artinya meyakini sepenuh hati bahwa
Allah Swt. telah menurunkan kitab
kepada nabi atau rasul yang berisi
wahyu untuk disampaikan kepada
seluruh umat manusia.Di dalam al-
Qur’±n disebutkan bahwa ada 4 kitab
Allah Swt. yang diturunkan kepada
para nabi-Nya. 4 kitab tersebut yaitu;
Taur±t diturunkan kepada Nabi Musa
as., Zabµr kepada Nabi Daud as., Inj³l
kepada Nabi Isa as., dan al-Qur’±n
kepada Nabi Muhammad saw.
Firman Allah Swt.:
Artinya: “Dan Kami telah menurunkan Kitab (al-Qur’an) kepadamu (Muhammad)
dengan membawa kebenaran, yang membenarkan kitab-kitab yang
diturunkan sebelumnya dan menjaganya, maka putuskanlah perkara
mereka menurut apa yang diturunkan Allah Swt. dan janganlah engkau
mengikuti keinginan mereka dengan meninggalkan kebenaran yang telah
datang kepadamu...” (Q.S. al-Maidah/5: 48)


48
وَأَنزَلْنَآ إِلَيْكَ ٱلْكِتَٰبَ بِٱلْحَقِّ مُصَدِّقًا لِّمَا بَيْنَ يَدَيْهِ مِنَ ٱلْكِتَٰبِ وَمُهَيْمِنًا عَلَيْهِ ۖ فَٱحْكُم بَيْنَهُم بِمَآ أَنزَلَ ٱللَّهُ ۖ وَلَا تَتَّبِعْ أَهْوَآءَهُمْ عَمَّا جَآءَكَ مِنَ ٱلْحَقِّ ۚ لِكُلٍّ جَعَلْنَا مِنكُمْ شِرْعَةً وَمِنْهَاجًا ۚ وَلَوْ شَآءَ ٱللَّهُ لَجَعَلَكُمْ أُمَّةً وَٰحِدَةً وَلَٰكِن لِّيَبْلُوَكُمْ فِى مَآ ءَاتَىٰكُمْ ۖ فَٱسْتَبِقُوا۟ ٱلْخَيْرَٰتِ ۚ إِلَى ٱللَّهِ مَرْجِعُكُمْ جَمِيعًا فَيُنَبِّئُكُم بِمَا كُنتُمْ فِيهِ تَخْتَلِفُونَ
Dan Kami telah turunkan kepadamu Al Quran dengan membawa kebenaran, membenarkan apa yang sebelumnya, yaitu kitab-kitab (yang diturunkan sebelumnya) dan batu ujian terhadap kitab-kitab yang lain itu; maka putuskanlah perkara mereka menurut apa yang Allah turunkan dan janganlah kamu mengikuti hawa nafsu mereka dengan meninggalkan kebenaran yang telah datang kepadamu. Untuk tiap-tiap umat diantara kamu, Kami berikan aturan dan jalan yang terang. Sekiranya Allah menghendaki, niscaya kamu dijadikan-Nya satu umat (saja), tetapi Allah hendak menguji kamu terhadap pemberian-Nya kepadamu, maka berlomba-lombalah berbuat kebajikan. Hanya kepada Allah-lah kembali kamu semuanya, lalu diberitahukan-Nya kepadamu apa yang telah kamu perselisihkan itu,



Kitab-kitab yang dimaksud pada ayat di atas
adalah kitab yang berisi peraturan, ketentuan,
perintah, dan larangan yang dijadikan pedoman
bagi umat manusia. Kitab-kitab Allah Swt.
tersebut diturunkan pada masa yang berlainan.
Semua kitab tersebut berisi ajaran pokok yang
sama, yaitu ajaran meng-esa-kan Allah Swt.
(tauh³d). Yang berbeda hanyalah dalam hal
syariat yang disesuaikan dengan zaman dan
keadaan umat pada waktu Itu.

Keistimewaan Alqur'an:
Al-Qur’an merupakan kitab suci
yang diturunkan Allah Swt. kepada Nabi
Muhammad saw. melalui malaikat Jibril,
Al-Qur’an diturunkan tidak sekaligus,
melainkan secara berangsur-angsur. Al-
Qur’an diturunkan selama kurang lebih
23 tahun atau tepatnya 22 tahun 2 bulan
22 hari. Al-Qur’an terdiri atas 30 juz, 114
surat, 6.236 ayat, 74.437 kalimat, dan
325.345 huruf.
Wahyu yang terakhir turun adalah Q.S.
al-M±idah ayat 3. Ayat tersebut turun pada
tanggal 9 ¬zulhijjah tahun 10 Hijriyah di
Padang Arafah, ketika Nabi Muhammad saw. sedang menunaikan haji wada’ (haji
perpisahan). Beberapa hari sesudah menerima wahyu tersebut, Nabi Muhammad
saw. wafat.



Ada pun nama² Istimewa Yang dimiliki oleh Kitab suci Alqur'an:

Nama-nama lain dari al-Qur’an, yaitu:
a. Al-Hud±, artinya al-Qur’an sebagai petunjuk seluruh umat manusia.
b. Al-Furq±n, artinya al-Qur’an sebagai pembeda antara yang baik dan buruk.
c. Asy-Syif±', artinya al-Qur’an sebagai penawar (obat penenang hati).
d. A§-¨ikr, artinya al-Qur’an sebagai peringatan adanya ancaman dan balasan.
e. Al-Kit±b, artinya al-Qur’an adalah firman Allah Swt. yang dibukukan.

Dan adapun keistimewaan lain yang dimiliki oleh kitab suci Alqur'an diantaranya adalah sebagai berikut



Keistimewaan kitab suci al-Qur’an adalah sebagai berikut.
a. Sebagai petunjuk dan rahmat bagi orang-orang yang beriman dan bertakwa.
b. Sebagai informasi kepada setiap umat bahwa nabi dan rasul terdahulu
mempunyai syariat (aturan) dan caranya masing-masing dalam menyembah
Allah Swt.
c. Al-Qur’an sebagai kitab suci terakhir dan terjamin keasliannya.
d. Al-Qur’an tidak dapat tertandingi oleh ide-ide manusia yang ingin
menyimpangkannya.
e. Membaca dan mempelajari isi al-Qur’an merupakan ibadah.
Umat Islam wajib mengimani dan mempercayai isi al-Qur'an karena al-
Qur’an merupakan pedoman hidup umat manusia, terlebih lagi pedoman hidup
umat Islam. Apabila kita tidak mengimani dan mengamalkannya, kita termasuk
orang-orang yang ingkar (kafir).
Cara mengamalkan isi al-Qur’an adalah dengan mempelajari cara belajar
membaca (mengaji) baik melalui iqra’, qiraati, atau yang lainnya. Kemudian,
mempelajari artinya, menganalisis isinya, dan mengamalkannya.

Terimakasih atas Kunjungan Diblog kami dan maaf apabila blog kami masih ada kekurangan dalam kalimat atau sebagainya kami minta maaf yang sebesar besarnya semoga iformasi ini Berguna untuk kehidupan kita semua aminnn...

No comments:

Post a Comment